-->

Cek Jadwal Lengkap Piala Dunia FIFA 2018 Dengan Google? Begini Caranya

Advertisement
Cara Mudah Cek Jadwal Lengkap Piala Dunia FIFA 2018 Dengan Google - Perhelatan akbar sepak bola Piala Dunia FIFA 2018 (FIFA World Cup 2018) di Rusia siap dimulai. Berlangsung selama kurang lebih satu bulan dari tanggal 14 Juni - 15 Juli, sebanyak 32 tim nasional dari berbagai negara akan berlaga di ajang sepak bola empat tahunan tersebut untuk memperebutkan gelar juara.
Cek Jadwal Lengkap Piala Dunia FIFA 2018 Dengan Google
Cek Jadwal Lengkap Piala Dunia FIFA 2018 Dengan Google
Membahas tentang Piala Dunia FIFA 2018, dijadwalkan akan ada total 64 pertandingan dari fase grup sampai dengan babak final. Tentunya sebagai pecinta sepak bola di tanah air, Anda pasti tak ingin melewatkan kesempatan untuk menyaksikan setiap jadwal pertandingan di Piala Dunia 2018. Nah, guna mengetahui informasi tentang jadwal lengkap pertandingan Piala Dunia FIFA 2018, maka pada kesempatan kali ini redaksi Spesial Tips akan mencoba berbagi tips mudah mengecek jadwal lengkap Piala Dunia FIFA 2018 dengan mesin pencari Google.


Cek Jadwal Lengkap Pertandingan Piala Dunia FIFA 2018

Untuk mengetahui jadwal setiap pertandingan di Piala Dunia FIFA 2018 dengan mesin pencari Google, Anda cukup mengetikkan kata kunci "Piala Dunia 2018" atau "FIFA World Cup 2018". Selanjutnya, secara otomatis hasil pencarian Google akan menunjukkan daftar tabel tiap pertandingan berdasarkan waktu dan grup. Untuk melihat semua jadwal lengkap pertandingan, Anda bisa mengakses tombol berbentuk tanda panah di bagian bawah tabel hasil pencarian. Untuk lebih jelasnya lihat video petunjuk berikut.


Cek Klasemen Terkini Fase Grup Piala Dunia FIFA 2018

Selain jadwal pertandingan, Anda juga bisa mendapatkan informasi lengkap klasemen terkini pada fase grup Piala Dunia FIFA 2018 melalui mesin pencari Google. Cara mengeceknya juga sangat mudah, pada tabel hasil pencarian dengan kata kunci "Piala Dunia 2018", Anda hanya perlu mengakses halaman tabel klasemen dengan menekan tombol halaman bertuliskan "Standings" (Klasemen).
Cek Klasemen Terkini Fase Grup Piala Dunia FIFA 2018
Cek Klasemen Terkini Fase Grup Piala Dunia FIFA 2018
Informasi klasemen terkini di hasil pencarian Google akan ditampilkan dalam bentuk tabel lengkap masing-masing grup (Grup A sampai dengan  Grup H) dengan mencantumkan informasi jumlah pertandingan yang telah dimainkan sampai dengan poin keseluruhan dari masing-masing negara peserta Piala Dunia FIFA 2018.

Cek Berita Seputar Piala Dunia FIFA 2018

Tak hanya jadwal pertandingan dan informasi klasemen saja. Google juga akan menyajikan berita-berita terkini dari situs web berita ternama, seputar Piala Dunia 2018 di layanan mesin pencarinya.
Cek Berita Seputar Piala Dunia FIFA 2018
Cek Berita Seputar Piala Dunia FIFA 2018
Untuk bisa melihat berita seputar Piala Dunia FIFA 2018, Anda bisa mengakses kolom "News" (Berita) pada tabel hasil penelusuran yang sama dengan sebelumnya.

Bagaimana, sangat mudah bukan? Cukup bermodalkan layanan mesin pencari Google, Anda bisa mendapatkan informasi jadwal lengkap pertandingan di Piala Dunia FIFA 2018 tanpa harus repot-repot mengakses banyak situs web ataupun memasang berbagai aplikasi tambahan. Sebagai informasi tambahan, Anda juga bisa mengaplikasikan tips di atas melalui browser Google Chrome di komputer.

Demikianlah informasi yang dapat Spesial Tips bagikan kali ini, semoga bisa bermanfaat bagi sahabat pembaca sekalian.

Advertisement
LihatTutupKomentar