-->

Cara Mudah Membuat Gambar Animasi (GIF) Dengan Google Photos

Advertisement
Cara Membuat Gambar Animasi (GIF) Dengan Google Photos - Pernah mencoba membuat gambar animasi berformat GIF dari koleksi foto pribadi? Umumnya, untuk membuat gambar animasi dengan format GIF banyak orang yang mengandalkan program atau aplikasi photo editing seperti Photoshop atau Easy GIF Animation.
Cara Mudah Membuat Gambar Animasi (GIF) Dengan Google Photos
Membuat Gambar Animasi (GIF) Dengan Google Photos
Namun, tahukah Anda bila ternyata ada cara yang lebih mudah dan sederhana untuk membuat gambar berformat GIF dari koleksi foto pribadi. Bahkan dengan cara ini, Anda juga bisa membuat gambar animasi tersebut langsung dari smartphone dan membagikannya ke akun media sosial, seperti Google+, Facebook dan Twitter.

Adalah dengan menggunakan Google Photos, layanan dari Google yang berguna sebagai tempat menyimpan foto-foto pribadi penggunanya. Tak sekadar menyimpan foto saja, ternyata dengan menggunakan Google Photos baik dari komputer maupun melalui aplikasinya di smartphone, kita bisa membuat gambar animasi (GIF) dengan cepat dan mudah.

Sebelum masuk ke langkah pembuatan gambar animasi dengan Google Photos, tentunya Anda diharuskan untuk memiliki akun Google untuk masuk ke layanan Google Photos. Bila Anda ingin menggunakan layanan tersebut di smartphone, maka Anda perlu lebih dulu memasang aplikasi Google Photos yang tersedia secara gratis di Google Play Store.

Nah, kalau semua syarat telah dipenuhi, maka berikut adalah langkah-langkah yang bisa dilakukan untuk membuat gambar animasi (GIF )melalui layanan Google Photos.

Membuat Gambar Animasi (GIF) Dengan Google Photos

  • Hal pertama yang perlu Anda lakukan adalah mengakses layanan Google Photos
  • Langkah selanjutnya, unggah foto-foto yang ingin dijadikan gambar animasi, dengan mengakses pilihan bertuliskan upload yang terletak di bagian kanan atas halaman Google Photos. 
  • Usai tahap pengunggahan foto, Anda bisa memulai membuat gambar animasi dengan mengakses pilihan bertuliskan create yang letaknya bersebelahan dengan pilihan menggungah foto tadi.
  • Sesaat setelah Anda mengakses pilihan tersebut, maka akan muncul beberapa pilihan lain. Nah, yang perlu Anda lakukan untuk membuat gambar animasi adalah dengan mengakses pilihan bertuliskan Animation.
  • Selanjutnya Anda akan diminta untuk memilih foto-foto mana saja yang akan dijadikan gambar animas, dengan menandai satu persatu foto dengan tanda centang (✓). Perlu diketahui bahwa jumlah foto yang bisa dijadikan gambar animasi, dibatasi hingga 50 foto saja.
  • Setelah tahap pemilihan foto, tekan tombol create untuk membuat gambar animasi.
  • Nah, terakhir Anda hanya perlu menunggu foto-foto tersebut diproses menjadi gambar animasi secara otomatis oleh Google Photos.
  • Setelah selesai, maka gambar animasi bisa langsung Anda bagikan di akun media sosial, dengan mengakses tombol share. Untuk lebih jelasnya perhatikan penjelasan gambar berikut.
Langkah Mudah Membuat Gambar Animasi (GIF) Dengan Google Photos
Langkah Mudah Membuat Gambar Animasi (GIF) Dengan Google Photos
Bagaimana mudah bukan? Perlu diketahui pula, bila cara di atas, juga bisa diterapkan ketika Anda ingin membuat gambar animasi melalui smartphone.

Baca Juga: Cara Menggunakan Efek Filter Aplikasi Prisma Melalui Komputer

Demikianlah informasi singkat tentang cara mudah membuat gambar animasi (GIF) dengan Google Photos. Semoga informasi tersebut bisa menjadi tambahan pengetahuan yang bermanfaat bagi sahabat pembaca SpesialTips! sekalian.
Advertisement
LihatTutupKomentar