-->

Cara Buat Polling di Instagram Dengan Fitur Poll Sticker

Advertisement
Cara Buat Polling di Instagram Dengan Fitur Poll Sticker  - Kabar gembira bagi pengguna Instagram yang gemar menggunakan fitur Stories. Ya, diketahui bahwa saat ini Instagram telah merilis sebuah layanan baru yang terintegrasi pada fitur Stories berupa stiker polling (jajak pendapat) interaktif, bertajuk Poll Sticker.
Cara Buat Polling di Instagram Dengan Fitur Baru Poll Sticker
Cara Buat Polling di Instagram Dengan Fitur Baru Poll Sticker
Berdasarakan informasi yang dikutip dari halaman resmi Instagram, disebutkan bila fitur stiker jajak pendapat Instagram alias Poll sticker merupakan layanan dalam bentuk stiker interaktif yang disematkan di stories pengguna. Fungsi dari  Poll Sticker ini nantinya memungkinkan pengguna untuk membuat polling (jajak pendapat) kepada teman serta pengikutnya (followers). Uniknya lagi stiker jajak pendapat ini bekerja di layanan stories secara realtime, yang artinya jawaban dan hasil polling melalui stiker tersebut akan tampil secara langsung.

Dengan kehadiran  Poll Sticker interaktif di layanan Stories Instagram ini, tentunya akan dapat dimanfaatkan oleh pengguna untuk berbagai macam hal, misalnya digunakan sebagai sarana mengetahui minat followers terhadap produk tertentu yang ingin dipromosikan melalui Instagram, atau bahkan bisa juga digunakan untuk membuat polling guna mencari tahu pendapat followers terkait dengan aktivitas keseharian yang dibagikan di layanan stories Instagram. Sangat seru bukan?

Lantas, bagaimana cara buat polling di Instagram menggunakan fitur stiker Poll sticker? Sangat mudah, cukup ikuti saja langkah-langkah sederhana yang akan SpesialTips jelaskan berikut ini.

Cara Buat Polling di Instagram

  • Langkah pertama akses layanan stories di akun Instagram Anda
  • Selanjutnya buat video atau unggah gambar yang Anda inginkan untuk dijadikan bahan polling (jajak pendapat)
  • Setelah itu, akses tombol Sticker yang tertera di bagian atas layar
  • Nah, cari dan pilih Poll sticker
  • Selanjutnya, kamu bisa membuat teks pertanyaan untuk ditampilkan bersama Poll sticker. Namun, ini sifatnya opsional alias tidak harus Anda gunakan
  • Bila telah selesai, kamu bisa langsung membagikan stories yang telah ditambahkan Poll stiker tadi
    Cara Menggunakan Fitur Poll Sticker Untuk Membuat Polling di Instagram
    Cara Menggunakan Fitur Poll Sticker Untuk Membuat Polling di Instagram
Hasil polling dapat dilihat dengan mengakses tombol nama pengguna yang melihat stories Anda, yang terletak dibagian bawah stories. Disitu akan terlihat siapa saja yang telah melihat dan memberikan pendapatnya melalui Poll sticker. Sementara itu, bagi teman atau followers yang ingin mengikuti polling melalui Poll sticker, hanya perlu melakukan tap pada pilihan yang tertera di dalam sticker jajak pendapat tersebut.

Bagaimana, unik bukan? Perlu diketahui juga oleh sahabat pembaca sekalian bisa fitur Poll sticker Instagram hanya bisa digunakan pada versi terbaru aplikasi Instagram. Selain itu, fitur Poll sticker ini juga bisa digunakan oleh pengguna Instagram baik melalui perangkat iOS maupun Android.

Baca Juga: Cara Menggunakan Fitur Geostickers di Instagram

Demikianlah informasi tentang rilis fitur baru Poll sticker dan cara menggunakannya untuk membuat polling di Instagram. Semoga sajian dari SpesialTips tersebut bisa bermanfaat bagi sahabat pembaca sekalian.

Advertisement
LihatTutupKomentar