-->

Tips Main Game Pokemon Go: Cara Cepat Menaikkan Level Dan Mendapatkan Pokemon Langka

Advertisement
Tips Main Game Pokemon Go: Cara Cepat Menaikkan Level Dan Mendapatkan Pokemon Langka - Anda Trainer Pokemon? Kerap mengalami kesulitan untuk menaikkan level game Pokemon Go? Penasaran bagaimana bisa menangkap Pokemon langka? Bila ya, maka informasi dari SpesialTips! kali ini mungkin bisa membantu Anda.
Tips Main Game Pokemon Go: Cara Cepat Menaikkan Level Dan Mendapatkan Pokemon Langka
Tips Main Game Pokemon Go:
Cara Cepat Menaikkan Level Dan Mendapatkan Pokemon Langka
Diketahui bahwa game Pokemon Go merupakan permainan yang dapat diunduh dan dimainkan secara gratis. Namun, pada keadaan tertentu, tak sedikit Trainer Pokemon yang mengalami keadaan menyebalkan, seperti habisnya PokeBalls dan perlengkapan lainnya. Bila sudah begini, maka Anda perlu mencari lebih banyak PokeStop, untuk bisa mengumpulkan kembali PokeBalls serta tambahan perlengkapan tersebut, tentu saja keadaan ini akan membuat Anda sulit untuk naik ke level permainan yang lebih tinggi.

Selain itu, bagi mereka yang memiliki banyak uang mungkin akan mencoba cara paling cepat, dengan membeli segala kebutuhan perlengkapan dari layanan game shop permainan Pokemon Go. Tentunya bagi Anda Trainer sejati, cara tersebut mungkin tak dapat dijadikan solusi terbaik.

Lantas, bagaimana cara cepat untuk menaikkan level di game Pokemon Go? Nah, berdasarkan hasil informasi yang dirangkum dari berbagai sumber, maka redaksi SpesialTips! akan mencoba berbagi tips tentang cara cepat menaikkan level game Pokemon Go, ditambah lagi dengan bonus informasi tentang cara untuk mendapatkan jenis Pokemon yang langka. Berikut informasi selengkapnya.

Cara Cepat Menaikkan Level Pokemon Go

Hal pertama yang perlu Anda lakukan adalah terlebih dahulu mengumpulkan beberapa teman grup pemain. Selanjutnya, Anda dan grup perlu pergi ke tempat tertentu yang memiliki PokeStop, namun yang perlu dicari adalah area yang tidak terlalu besar.

Perlu diketahui bahwa beberapa tempat yang umumnya memiliki konsentrasi PokeStop tinggi adalah lokasi-lokasi bersejarah, pusat keramaian di kota, tempat wisata dan tempat-tempat yang memiliki bangunan ibadah.

Pada tahapan selanjutnya, setelah menentukan tempat yang dirasa ideal, tetapkan masing-masing teman grup untuk memasang dan menjadi umpan pemikat di tiap PokeStop. Nah, dengan cara ini Anda dan teman grup Anda lebih mudah untuk mendapatkan Pokemon, tanpa harus kesulitan untuk menentukan kembali PokeStop yang memiliki potensi Pokemon yang tinggi.

Kehabisan PokeBalls dan perlengkapan lainnya? Jangan kuatir, karena setiap Anda memasang umpan di PokeStop, maka akan dengan otomatis Anda akan mendapatkan item-item perlengkapan baru di setiap menitnya.

Sederhananya, dengan melakukan pencarian Pokemon secara bersama-sama, maka akan lebih cepat dan mudah untuk mendapatkan Pokemon. Tentu saja level Anda dan teman akan lebih cepat untuk naik.

Cara Mendapatkan Jenis Pokemon Langka

Sama dengan cara di atas, Anda hanya perlu melakukan pencarian secara berkelompok dengan teman-teman Trainer Pokemon. Pasalnya, dari hasil pengujian, diketahui bahwa semakin banyak orang (pemain) yang berkumpul dalam satu PokeStop, maka akan semakin tinggi pula kemungkinan munculnya jenis Pokemon langka, seperti Magmar, Exeggutor dan Nidorina.

Demikianlah tips game Pokemon Go, tentang cara menaikkan level dengan cepat dan cara mendapatkan Pokemon langka. Semoga informasi tersebut, dapat menjadi tambahan pengetahuan yang bermanfaat bagi sahabat pembaca sekalian.

Advertisement
LihatTutupKomentar