-->

Akses Ponsel Android Melalui Chrome, Berbekal Aplikasi Vysor

Advertisement
Akses Ponsel Android Melalui Chrome, Berbekal Aplikasi Vysor - Berbagai macam aplikasi mirror Android dapat Anda gunakan, namun dari banyaknya aplikasi yang berfungsi untuk memudahkan pengguna Android mengontrol ponsel dari komputernya tersebut mengharuskan kita untuk melakukan beberapa macam langkah panjang yang merepotkan dari melakukan pemasangan aplikasi baik pada smartphone Android dan pada komputer, belum lagi kita diharuskan untuk melakukan penyesuaian pengaturan di kedua perangkat tersebut.
Akses Ponsel Android Melalui Chrome, Berbekal Aplikasi Vysor
Akses Ponsel Android Melalui Chrome, Berbekal Aplikasi Vysor
Nah, berhubungan dengan masalah njelimet-nya pemasangan aplikasi mirror pada smartphone Android dan komputer tersebut, maka redaksi SpesialTips! akan mencoba berbagi informasi, tentang cara mengakses ponsel Android (mirror) dengan hanya berbekal browser Chrome, memanfaatkan aplikasi tambahan terbaru bernama Vysor. Lantas langkah-langkah apa saja yang perlu dilakukan, untuk dapat menjalankan aplikasi remote ponsel Android menggunakan Chrome tersebut? Berikut petunjuk selengkapnya.

» Langkah pertama yang perlu dilakukan adalah melakukan pemasangan aplikasi Vysor pada browser Chrome Anda, melalui webstore Chrome.

» Bila pemasangan telah dilakukan, Anda hanya perlu sedikit melakukan penyesuaian pengaturan pada ponsel Android Anda, yaitu dengan mengaktifkan fitur ADB (Android Debug Bridge), yaitu sebuah fitur yang memudahkan Anda untuk menghubungkan ponsel Android ke komputer melalui kabel USB. Untuk mengaktifkan fitur ADB ini Anda hanya perlu melakukan beberapa langkah berikut:

1. Masuk ke pengaturan (settings) pada ponsel Android, lalu cari bagian pengaturan yang bertuliskan "About Phone."

2. Setelah itu, tekan beberapa kali pada bagian "Build Number" hingga muncul notifikasi yang menyatakan Anda telah mengaktifkan fitur pengembang (Developer).

3. Selanjutnya akan muncul sebuah pilihan pengaturan "Developer Options" dimana Anda akan menemukan pilihan USB Debugging pada pilihan pengaturan tersebut. Lakukan pengaktifan USB Debugging dengan memberikan tanda centang pada pilihan tersebut.

» Setelah memastikan semua persyaratan telah terpenuhi Anda dapat langsung menjalankan aplikasi Vysor untuk menjalankan fungsi mirror dari ponsel Android, ke komputer melalui kabel USB.

Cukup mudah bukan? Nah, demikianlah informasi singkat tentang cara Akses Ponsel Android Melalui Chrome, Berbekal Aplikasi Vysor, semoga bermanfaat dan selamat mencoba.
Advertisement
LihatTutupKomentar