-->

Tips Bermain Dengan Mesin Pencari Google

Advertisement

Tips Bermain Dengan Mesin Pencari Google - Salam hangat sahabat SpesialTips! sekalian, pernahkah anda semua mengalami kejenuhan saat beraktifitas menggunakan internet? Terkadang dengan bermain game online, atau chatting dapat mengobatinya. Namun beberapa orang mungkin mengalami kendala dalam melakukan kegiatan menghibur diri tersebut, dengan kecepatan koneksi atau spesifikasi komputer yang pas-pasan mengakibatkan anda tak bisa menikmati game yang anda inginkan, dan makin membuat anda semakin bosan. Akhirnya, alih-alih ingin menghilangkan kejenuhan, anda justru makin dibuat kesal dengan loading yang lemot, atau hang-nya komputer.
Game Google
Bermain Dengan Google

Dalam artikel kali ini redaksi SpesialTips! tidak akan membagikan game online yang ringan, atau cara meningkatkan kemampuan komputer anda, agar dapat bermain game tertentu, akan tetapi bagaimana memanfaatkan mesin pencari Google sebagai tempat bermain game. Anda masih belum percaya? silahkan ikuti Tips Bermain Dengan Mesin Pencari Google selengkapnya.

Tips Bermain Dengan Mesin Pencari Google

  • Google Doodles. Anda belum mengetahui apa itu Google Doodles? nah kebetulan sekali. Google Doodles adalah logo-logo Google yang dimodifikasi sedemikian rupa dan ditampilkan oleh mesin pencari Google pada saat peringatan atau event-event di setiap negara yang support dengan Google. Lantas bagaimana cara bermain dengan Google Doodles? mudah saja, anda hanya butuh masuk ke halaman www.google.com/doodles dan mengetikkan game atau games di pencarian (search) pada halaman tersebut. Setelah itu akan muncul berbagai macam Doodles yang dapat dimainkan dengan hanya menggunakan mouse anda. Salah satu contoh permainan dengan Google Doodles adalah Valentine's Day 2014 (klik tanda hati  untuk mulai memainkan).
  • Atari Breakout. Game ini, dapat anda mainkan pada Google Images. Atari Breakout adalah permainan sederhana Breakout yang dimainkan dengan cara menekan tanda panah ke kanan atau ke kiri pada keyboard anda. Selain itu anda juga dapat menggunakan mouse untuk memainkannya. Cara untuk dapat bermain game ini adalah, anda cukup masuk ke halaman pencarian gambar (images) dan mengetikkan "atari breakout" pada kolom pencarian, lalu tekan enter. Setelah itu anda dapat mulai memainkan game tersebut.
atari breakout
Atari Breakout

  • Zerg Rush. Salah satu permainan unik hasil pengembangan Google ini, dapat dimainkan dengan sangat mudah. Cara memainkannya, anda diharuskan "menembak" semua huruf "O" yang datang secara tiba-tiba untuk menghancurkan semua hasil pencarian anda. Arahkan mouse anda ke arah "O" jahat tersebut dan klik untuk menembak/menghancurkannya. Untuk memulai permainan ini, sangat mudah sekali, anda cukup ketikkan "zerg rush" pada kolom pencarian Google. Selanjutnya setelah menekan enter, anda langsung ditampilkan serangan "O".
zerg rush
Zerg Rush

Demikian Tips Bermain Dengan Mesin Pencari Google, semoga dapat menghibur dan bermanfaat untuk pembaca setia SpesialTips! semua.
Advertisement
LihatTutupKomentar